IMG20240807103814_copy_800x602_1

Portaltuban.id – Kantor Pelayanan Pajak (KPP) Pratama Tuban kembali melaksanakan Pajak Bertutur di lembaga pendidikan se tingkat sekolah menengah. Kali ini dilakukan di SMAN 1 Plumpang dan SMAN 1 Tuban pada Rabu (7/8), pagi.

Hal ini dilakukan untuk mengedukasi literasi dan kesadaran siswa sekolah agar lebih sadar akan manfaat pajak bagi negara. Bentuk kegiatan mengajar tentang kesadaran pajak sejak dini ini wujud kepedulian dan edukasi terhadap generasi bangsa.

Mengedukasi generasi muda terkait pelaporan finansial adalah bagian dari tugas kantor perpajakan. Rutin diselenggarakan tiap tahun. Ini merupakan implementasi pentingnya pajak bagi bangsa dan negara melalui edukasi kepada seluruh jenjang pendidikan. Di SMAN 1 Plumpang atau keren disebut Smansap, pemateri edukasi disampaikan oleh Kasi Penjamin Kualitas Data, KPP Pratama Tuban, Akhris Fauzi dan tim penyuluh lainnya.

Dalam materinya menjelaskan manfaat pajak bagi negara. Yang mendominasi Anggaran Pendapatan Belanja Negara (APBN). Pendapatan negara harus seimbang dengan belanja negara. Menjadi tulang punggung pembangunan negara. Sektiar 80 persen pendapatan negara bersumber dari pajak masyarakat. Edukasi itulah yang disampaikan kepada para pelajar yang nantinya menjadi generasi penerus bangsa.

Dalam sambutannya, Wakil Kepala Kesiswaan, SMA N 1 Plumpang, Anita Apriliyani menyampaikan bahwa anak didiknya merasa bangga akan kegiatan pajak bertutur yang diadakan oleh kantor pajak di Tuban ini. Penambahan literasi tentang finansial adalah bagian dari ilmu baru bagi anak didiknya. Selain sisi akademik selalu dikejar, sisi non akademik juga dikebut.

“Menciptakan anak yang siap dimasa depan menjadi penggerak perubahan. Kesempatan ini langka dan berbeda, kami dipercaya untuk menjadi tempat edukasi. Siswa itu generasi perubahan, estafet nyata untuk menanamkan edukasi bahwa pajak untuk pembangunan negara, ‘ katanya.

Sementara itu, Kepala Seksi Pengawasan 4, Totok Hari Prasastya, mewakili KPP Pratama Tuban menjelaskan bahwa  pentingnya edukasi sejak dini adalah momen mewariskan ilmu tentang literasi pajak. Menumbuhkan kesadaran pajak bagi anak sekolah ibarat menanam. Nantinya akan tumbuh kesadaran pajak dan membuahkan hasil bagi generasi emas dikemudian hari.

“Kami sangat berterimakasih atas antusias para pelajar di sekolah ini, pajak bertutur kali ini untuk menumbuhkan pentingnya untuk sadar perpajakan. Semoga apa yang menjadi harapan bersama bisa terwujud, ” ungkapnya. (Afi)

Pilihan Redaksi

Baca Juga